Menikmati malam di kota Malang memang rasanya belum mantap bila kamu belum mengunjungi kawasan kota Batu. Di Batu, Malang dikenal sebagai kawasan favorit para turis dikarenakan tempat ini memiliki banyak destinasi liburan. Alasan lainnya ialah Batu juga dipenuhi dengan berbagai fasilitas untuk turis berupa hotel bintang lima hingga penginapan murah meriah. Belum lagi berbagai kuliner super enak yang tidak boleh dilewatkan oleh para wisatawan, termasuk juga olehmu!
1. Sate Kelinci Batu
Sate ayam atau sate kambing menjadi salah satu kuliner yang biasa kita konsumsi. Namun bagaimana dengan sate kelinci? Di kawasan Batu terdapat warung sate yang menjual sate kelinci. Jangan khawatir, walaupun daging kelinci bukanlah sesuatu yang lazim namun rasa sate kelinci ini enggak kalah enak kok dengan sate ayam dan dan sate kambing.
Salah satu rahasianya ialalah pemilihan daging kelinci. Di warung ini, hanya kelinci berusia 4-6 bulan yang digunakan untuk sate karena dagingnya masih sangat empuk dan manis. Rasa sate makin enak dengan bumbu kacang dan perasan jeruk nipis. Untuk kamu yang enggan mencoba sate kelinci, warung ini juga menyediakan sate ayam dan kambing.
Alamat: Jl. Raya Beji No.39, Beji, Kec. Junrejo, Kota Batu, Jawa Timur 65314Buka: setiap hari, 08.00 - 00.00
2. Warung Wareg
Walau namanya warung wareg namun kamu tidak boleh terkecoh dengan namanya. Dikarenakan ketika anda sampai tempat ini justru merupakan sebuah restoran modern yang nyaman dan luas. Disebut sebagai warung wareg karena dulunya Judi Online Populer tempat ini hanya sebuah warung di kawasan Batu. Tapi karena citarasa yang enak maka warung ini berkembang menjadi restoran bahkan membuka beberapa cabang.
Meski bukan lagi warung makan kecil, tapi menu yang disajikan di Warung Wareg adalah aneka olahan ikan terutama ikan gurami dengan menu andalan gurami crispy. Selain itu, ada juga gurami bakar, gurami jingkrak, dan aneka menu ayam, sayuran, sampai penyetan.
Alamat: Jl. Raya Dieng No.9, Sidomulyo, Kec. Batu, Kota Batu, Jawa Timur 65317Buka: setiap hari, 10.00 - 20.30
3. Warung Sidik Masakan Khas Jawa
Tampak luar, warung Sidik terlihat seperti tempat makan biasa. Namun bedanya warung ini menyediakan makanan khas yang Jawa mulai dari nasi rawon, soto, gudeg, dan aneka makanan khas Jawa lainnya. Bukan hanya menu Jawa, Warung Sidik juga menjual beberapa masakan seperti ayam bakar madu dan sop buntut goreng. Judi Online Populer Dua menu inilah yang jadi favorit banyak orang termasuk para turis yang berkunjung ke kawasan Batu.
Alamat: Jl. Agus Salim, Temas, Kec. Batu, Malang, Jawa Timur 65316Buka: setiap hari, 07.00 - 18.30
4. Pos Ketan Legenda 1967
Sesuai dengan namanya, ketan di restoran ini adalah salah satu makanan legendaris di Malang. Buka pertama kali tahun 1967, Pos Ketan Legenda awalnya adalah warung ketan yang diwariskan secara turun temurun. Di awal kemunculannya tahun 1967, Pos Ketan Legenda hanya menyediakan tiga menu yaitu ketan kicir, ketan bubuk original dan ketan campur.
Kini Pos Ketan Legenda 1967 sudah menyediakan lebih dari 10 menu ketan yang bisa kamu pesan. Menurut pemiliknya, kualitas ketan dan cara pengolahan menjadi rahasia utama yang membuat warung ketannya selalu ramai pembeli.
0 komentar:
Posting Komentar